Jumpa lagi di hari rabu, saat kita bisa bermimpi untuk memiliki buku impian. Dan inilah salah satu buku impain saya:
Bandung Awal Revolusi karya John RW Smail
Bandung Awal Revolusi adalah penelitian pertama mengenai
sejarah lokal dalam periode revolusi Indonesia. Kisahnya mengenai
peristiwa-peristiwa di dalam dan sekitar kota Bandung selama periode
Agustus 1945-Maret 1946 sangat menarik dan mengungkap berbagai aspek
dalam sejarah revolusi Indonesia yang sampai sekarang hanya sedikit
diperhatikan.
Dalam Bandung Awal Revolusi kita akan menemukan cerita-cerita unik pada awal masa Revolusi di Bandung mulai dari rivalitas orang Sunda dan orang non-Sunda, “camat perjuangan” yang berambut panjang dan selalu berpakaian santai, hingga bungkusan-bungkusan dari daun yang dibawa berperang untuk menyimpan mayat-mayat prajurit Gurkha.
Dalam Bandung Awal Revolusi kita akan menemukan cerita-cerita unik pada awal masa Revolusi di Bandung mulai dari rivalitas orang Sunda dan orang non-Sunda, “camat perjuangan” yang berambut panjang dan selalu berpakaian santai, hingga bungkusan-bungkusan dari daun yang dibawa berperang untuk menyimpan mayat-mayat prajurit Gurkha.
Semenjak Rahib Tanzil memamerkan album koleksi buku tentang Bandungnya, saya jadi kepikiran untuk memulai koleksi tentang Bandung. Bagaimana pun juga saya lahir dan sempat besar di Bandung. Meski kini tak tinggal di Bandung lagi, rasanya pingin menyimpan apa pun tentang Bandung, salah satunya buku ini.
Apa wishlist Anda minggu ini? Ikutan yuk meme Wishful Wednesday yang dihost oleh kak Astrid dari blog Books to Share dengan cara:
- Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
- Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
- Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post WW milik kak Astrid). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
- Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)
wow menarik..
BalasHapussmoga cepet kesampaian :)
uwwwooow...bukunya tampak kece badai.... ;)
BalasHapusSemoga terkabul yaaa... ;)
@lucktygs
http://luckty.wordpress.com/2014/01/15/wishful-wednesday-40-amore-series/
"Sekarang telah menjadi lautan api, mari Bung rebut kembali.." :)
BalasHapuswoaaa baru tahu ada buku ini...jadi kepingin juga koleksi buku2 bandung..kangen banduuuuung
BalasHapuswih, asik nih. banyak kan yang masih buta sejarah nasional sendiri (saya contohnya) hehe ;)
BalasHapus