Rabu, 25 Juni 2014

Wishful Wednesday #83

Eh udah 2 minggu nggak update blog. Kesibukan menyiapkan pelatihan dan seminggu kemarin listrik kantor yang bermasalah, alhamdulillah sekarang bisa update kembali ww.

Minggu ini pingin milih buku berikut, setelah tahu kalau buku ini dicetak ulang:
Max Havelaar karya Multatuli
Max Havelaar, ditulis oleh Eduard Douwes Dekker, mantan Asisten Lebak, Banten, pada abad ke-19. Douwes Dekker terusik nuraninya melihat penerapan sistem tanam paksa oleh pemerintah Belanda yang menindas bumiputra. Dengan nama pena Multatuli, yang berarti aku menderita, dia mengisahkan kekejaman sistem tanam paksa yang menyebabkan ribuan pribumi kelaparan, miskin, dan menderita. Mereka diperas oleh kolonial Belanda dan pejabat pribumi korup yang sibuk memperkaya diri. Hasilnya, Belanda menerapkan Politik Etis dengan mendidik kaum pribumi elite sebagai usaha "membayar" utang mereka kepada pribumi.

Tragis, lucu, dan humanis, Max Havelaar, salah satu karya klasik dan mendunia. Kemunculannya menggemparkan dan mengusik nurani. Buku ini diterjemahkan dalam berbagai bahasa dan diadaptasi dalam film dan drama, gaung kisah Max Havelaar masih menyentuh pembaca sejak terbit tahun 1860 hingga kini.
 
Well, buku ini termasuk buku yang sudah melegenda di dunia sastra terutama pembaca Indonesia. Tentu saja nilai historis buku ini bisa menjadi referensi bagi penggiat sejarah kolonialisme Belanda di Indonesia.

Yuk ikutan ww, dengan cara:
  1. Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  2. Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  3. Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post WW milik mbak Astrid). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  4. Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlist-nya di hari Rabu =)

3 komentar:

  1. minggu ini ada 2 WW Multatuli


    semoga terkabul. :D

    BalasHapus
  2. Multatuli... Hmmm... Jadi inget pelajaran bahasa Indonesia jaman dulu.

    Kalo terkabul, aku pinjaaammmm... :D

    BalasHapus
  3. waaah sama kayak jun WW nya :D semoga terkabuuulll

    BalasHapus