Judul: Liesl & Po
Penulis: Lauren Oliver
Penerjemah: Prisca Primasari
Penerbit: Mizan Fantasi
Cetakan: I, April 2013
Jumlah Halaman: 320
ISBN: 9789794337127
Sepeninggal ayah kandungnya yang meninggal karena diracuni oleh ibu tirinya, Liesl dikurung di loteng rumahnya. Namun beberapa hari kemudian, muncul sosok hantu, Po dan Bundle.
Di saat yang bersamaan, Will yang sering melihat sosok Liesl di loteng rumah, melakukan kekeliruan besar. Sihir seorang alkemis, gurunya tertukar tak sengaja dengan abu ayah Liesl. Padahal sihir yang dibawa oleh Will adalah salah satu sihir terkuat, yang bisa mengihidupkan yang mati, yang akan dipersembahkan kepada Ladi Premiere.
Bersama Liesl, Po dan Bundle, Will akhirnya melarikan diri. Mereka berpetualang dengan misi membawa abu ayah Liesl ke samping makam ibu Liesl, sesuai keinginan ayah Liesl. Di tengah jalan, ada rintangan-rintangan yang harus dihadapi
Saya sempat kurang menyukai Delirium, karya Lauren Oliver yang sangat ngehits. Tapi akhirnya dengan membaca buku ini, saya akhirnya menjadi suka akan karya Lauren Oliver. Ya, karya dia yang satu ini membuat saya mengacungkan jempol untuk buku ini.
Ceritanya bagus terkonsep dan illustrasinya keren. Eksekusi kalimatnya juga enak dibaca meski ini juga terdorong terjemahan yang apik. Kisah Liesl ini sederhana namun bagi saya sangat memikat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar