Sabtu, 03 Mei 2014

7 Divisi

Judul: 7 Divisi
Penulis: Ayu Welirang
Penerbit: Grasindo
Cetakan: I, 2014
Jumlah Halaman: 202
ISBN: 9786022514367

7 Divisi menceriatakan sebuah petualangan pencarian sebuah artefak kuno dari 7 orang yang dikumpulkan oleh The Big Wall Expedition. Namun sebenarnya di balik ekspedisi tersebut, ada niat jahat dari Rudolf, pimpinan The Big Wall Expedition. 

Gitta, Ichan, Tom, Ambar, Dom, Bima dan Salman, ketujuh orang yang dipilih oleh The Big Wall Expedition, harus bisa menaklukkan gunung Arcawana, di Banyuwangi, Jawa Timur. Padahal di saat itu, gunung Arcawana sedang berrerupsi. Di tengah proses perjalanan pun mereka menemukan sebuah desa adat yang dipimpin Pak Gusti. Pak Gusti sendiri, yang mengetahui maksud di balik pendakian ini berusaha menghalangi ekspedisi tersebut. Dan ketujuh orang tersebut harus menghadapi ego masing-masing, serta harus menghadapi kejamnya alam.


Kearifan terhadap alam sekitar, itu yang sering dilupakan oleh manusia. Ayu Welirang berhasil membuat karya yang mengakat tema dengan pesan yang jelas, mencintai alam. Dengan balutan kisah sebuah ekspedisi yang harus menghadapi tantangan dari Pak Gusti, menjadikan kisah ini lumayan menarik. Sebagai penulis yang termasuk "baru", Ayu berhasil mengangkat kisah dengan cukup baik. Meski eksekusi temanya terasa masih minim. Dialog antar tokoh terasa kaku (bukan salah ejaan) namun masih bisa dibuat lebih menarik.

Selain itu juga, jalinan kisah pertemanan antar tokoh masih terlihat kurang detail. Masih bisa dibuat lebih kaya cerita lagi. Tapi so far, saya bisa menangkap bahwa dalam sebuah ekspedisi kadang ego harus bisa dikalahkan demi tujuan bersama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar