Rabu, 06 November 2013

Wishful Wednesday #52

Back to wishful wednesday, hehehe. Semoga wishlist minggu ini bisa tercapai juga. Minggu ini mau majang buku yang katanya mau difilmkan dalam waktu dekat:
Ender's Game by Orson Scott Card
Bumi tak lagi aman. Bugger, makhluk mirip belalang dari planet misterius, menyerang. Kedua ras itu bertempur saling memusnahkan.
Keselamatan Bumi ada di tangan Ender. Ender, si anak bawang dalam keluarga, tak menyangka mendapat tugas penting untuk menyelamatkan bumi. Kekuatan dan kecerdasannya sangat berperan di dalamnya.
Akan tetapi, permasalahannya tak sekadar ada pada Bugger atau bahaya yang mengancam Ender. Beberapa pemimpin ambisius mulai memperebutkannya, termasuk, Peter, kakak sulungnya. Dengan kecerdasannya, ambisi Peter untuk menguasai dunia begitu mengerikan. Bagaimana Ender menyelesaikan masalah ini?
Kalau dilihat-lihat, covernya cukup futuristis, dan ratingnya di goodreads pun cukup besar. Apalagi teman-teman goodreads saya yang telah membaca buku ini menilai bagus untuk buku ini. So, sahlah buku ini dimasukkan ke dalam daftar wishlist saya. :)

Apa wishlist Anda minggu ini, ikutan yuk, dengan cara:
  1. Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  2. Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  3. Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post WW milik kak Astrid). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  4. Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)

7 komentar:

  1. hmmm, gak suka cover film
    Semoga terkabul ya

    BalasHapus
  2. Sama kayak Mba Lina, ga suka cover film >,<
    Its just not look like a book :DD
    *kuno yah

    Semoga terkabul :)

    BalasHapus
  3. Cover bukunya kaya poster film. Tapi kemarin waktu mizan tweet soal buku ini agak tertarik juga sih. Hehe...

    Semoga terkabul ya mastez :D

    BalasHapus
  4. Wah, aku juga pengen ini!
    Ternyata cover film ya, pantes aja kok bingung dikit pas baca sinopsisnya, enggak ngenalin cover nya :D
    Semoga terwujud, MasTez

    BalasHapus
  5. Mu nonton filmny aja deh hehe..
    Smoga cpt kesampaian :)

    BalasHapus
  6. huaaahh buku ini heboh ya di grup yang satu itu.
    Aku pun penasaran.
    Tapi lebih ke science fiction kan ya

    BalasHapus
  7. penasaran sama filmnya :D tapi bukunya juga belom pernah baca deng. semoga kesampean ya :)

    BalasHapus